Resep Membuat Seblak Makaroni Basah Pedas

Seblak makroni basah

Simak resep di bawah ini ya bund...

Bahan-bahan Seblak makaroni basah:
  • 250 gram makaroni
  • ½ sendok teh garam
  • ½ sendok teh gula pasir
  • Air secukupnya
  • 3 sendok makan minyak untuk menumis
Bumbu Halus Seblak Makaroni Basah:
  • 3 siung bawang putih
  • 5 butir bawang merah
  • 3-5 buah cabai rawit merah (atau sesuai selera)
  • 1 ruas jari kencur/cikur
Cara Membuat Seblak Makaroni Basah:
  1. Mula-mula, rendam makaroni dalam air panas atau sambil direbus supaya lebih cepat juga tidak masalah.
  2. Setelah setengah matang atau berasa kenyal, tiriskan dan sisihkan.
  3. Siapkan minyak yang sudah dipanaskan sebelumnya, lalu masukkan semua bumbu halus dan tumis sampai tercium aroma harum.
  4. Selanjutnya, masukkan makaroni yang sudah basah tadi, berikut garam dan gula pasirnya, aduklah hingga merata.
  5. Pastikan rasanya sudah tepat sesuai dengan selera Anda dengan cara diuji atau dicicipi.
  6. Tuangkan air panas 50 ml, kemudian sebentar saja, masak hingga semua bahan matang dan airnya surut.
  7. Terakhir, angkat.
  8. Seblak Makaroni Basah spesial buatan sendiri siap untuk dihidangkan.

Selamat mencoba bund.. semoga bermanfaat..

Subscribe to receive free email updates: