Bola Bola Bumbu Semur




Bahan-bahan :

  • Daging cincang atau daging giling 300 gram (saya pakai sapi, bisa pakai daging ayam dan kambing ya bun)
  • Telur ayam 1 butir
  • Tomat matang 2 buah (potong dadu)
  • Bawang merah 6 buah (iris tipis)
  • Bawang putih 3 buah (iris tipis)
  • Saus tomat 2 sendok makan
  • Telur puyuh rebus kupas secukupnya
  • Margarin 6 sendok makan penuh (digunakan untuk menumis)
Bumbu Semur :
  • Garam / penyedap rasa kaya royco sapi/ayam
  • Gula pasir
  • Kecap manis
  • Lada / merica halus
  • Pala parut
  • Kentang 2 buah (potong kotak sedang)
  • Air 600 mili liter (bisa disesuaikan mau kuahnya banyak atau sedikit)

Langkah :

  1. Langkah pertama campur bahan dalam mangkuk seperti daging cincang, gula, garam, merica, pala, sedikit kecap dan telur. Lalu aduk rata. (saya bumbui kira-kira per 1/2 sendok teh). Kalau pengin lebih empuk dan kenyal dagingnya bisa ditambahkan 2 sendok makan tepung roti. Bentuk bola-bola kecil seperti bakso lalu isi dengan telur puyuh.
  2. Selanjutnya panaskan margarin, lalu goreng bola-bola daging sampai kecoklatan, tiriskan.
  3. Tumis bawang merah dan bawang putih dengan sisa margarin sampai wangi. Masukkan air sampai mendidih, masukkan bola-bola daging goreng, beri semua bumbu (kecap gula, garam, pala, merica saus tomat dan tomat buah) lalu masukkan kentang.
  4. Setelah itu masak sampai bumbu meresap dan kentang empuk. Terakhir, test rasa sebelum diangkat. Mantap!

Subscribe to receive free email updates: