Di mal Kuningan City sedang ada pameran pertanian dan produk olahan pangan berjudul 'Farm to Market'. Diselenggarakan oleh Kementrian Pertanian dan Kuningan City Mall dari tanggal 19 s/d 28 April 2019. Letak pastinya di ground floor, begitu masuk dari lobi mal yang menghadap ke jalan Prof. Dr. Satrio, kita cukup berbelok ke kanan dan disepanjang lorong didepan Starbucks berjejer kios-kios kecil peserta pameran. Saya sendiri baru mengetahuinya kemarin, kala jam makan siang bersama beberapa teman iseng berjalan ke mal Kuningan City. Biasanya pameran yang sering diselenggarakan oleh mal ini seputar perlengkapan dapur, spring bed dan koper, tapi kini produk yang berbeda cukup menarik minat karyawan yang berkantor diseputar mal tersebut.
Aneka produk yang dijual mulai dari sayuran segar, sayur organik, buah lokal, madu, aneka olahan keripik bahkan hingga keripik jengkol pun ada, dendeng, perlengkapan hidroponik, jus jeruk segar, bumbu dan rempah, hingga tanaman hias. Harga yang ditawarkan cukup terjangkau, tapi karena sayuran berdaun hijau kurang banyak dijual maka saya tidak begitu berminat dengan produknya. Tapi satu konter yang menjual jus jeruk baby asli yang baru saja diperas langsung membuat saya berdiri didepan kios dan merogoh uang dua puluh ribu untuk segelas jus tanpa campuran air dan no sugar.