Resep Kampoeng Oblok-Oblok Mlanding/Petai Cina
Bahan-bahan - 1/2 papan tempe
- 50 gr mlandhing/petai cina
- 1/2 bagian kelapa agak muda, parut memanjang
- 2 lbr daun salam
- 750 ml air
- 1 sdt gula pasir
- Bumbu halus
- 2 siung bawang putih
- 4 siung bawang merah
- 2 bh cabai merah keriting
- 8 bh cabai rawit/sesuai selera
- 3 butir kemiri
- 1/2 sdt ketumbar
- 1 sdt garam
Langkah
- Potong kecil2 tempe.
- Tumis bumbu halus hingga harum, masukkan tempe dan daun salam, aduk2..
- Masukkan air dan gula, tunggu hingga bumbu meresap.
- Terakhir tambahkan kelapa parut dan mlanding, tunggu hingga mendidih. Aduk2 sebentar, koreksi rasa dan siap dihidangkan.