Kol Gulung Kukus Isi Ayam & Udang



Menu Diet lagi ya teman-teman. Tapi tetap enak rasanya...hihi. Kok nggak tega juga sama lidah yang terbiasa makan enak, jika harus benar-benar diet yang ekstrim dengan mengkonsumsi misal hanya bahan makanan tertentu. Jika diet ala aku..sebisa mungkin tetap bisa makan berbagai makanan, namun di olah dnegan cara yang lebih sehat. Itu saja..simple kan..ayuk..siapa yang mau ikutan..hihi.

Dengan menu-menu begini kan tetap yang lain bisa makan. Misal, kemaren aku buat Kol Gulung ini, sebagian isinya aku isikan ke kulit pangsit, terus di goreng, jadi dech menu Batagor Ayam Udang untuk Yodha dan papinya. Jadi nggak perlu repot masak menu lain ya. Dengan bahan dan adonan yang sama bisa jadi dua menu. Satu menu sehat buat yang diet, satu adonan bisa jadi menu lain buat keluarga. Jadi..sama-sama enak tho..hihi.

Jadi adonannya seperti adonan Siomay Ayam sebenernya, namun aku kombinasikan dengan kol, agar ada sayuran juga. Di makan dengan Saus kacang atau saus Dim Sum merah yang pedas manis itu juga enak rasanya. Pokoknya ini bisa jadi  kudapan atau menu makan malam ringan yang sehat. Jika mau lebih kenyang, bisa di tambah kentang kukus, juga cocok di makan dengan saus kacang, jadi seperti Siomay ya..tapi dari Ayam dan Udang.

Agar menggulung kol lebih mudah, di celup air panas dulu ya teman-teman..jadi kolnya lebih lemas. Kol ini jika di kukus rasanya manis. Sangat enak rasanya. Harganya juga masih relatif murah dan banyak manfaat. Jadi..ayuk...kita masak kol menjadi hidangan sederhana, namun enak ya teman-teman. Jika tidak punya food processor, cincang halus sekali ya daging ayam dan udang agar menyatu. 

Untuk saus Kacangnya, agar lebih sehat aku oven kemaren, jadi tanpa minyak sama sekali. Oven kacang dnegan api kecil sekitar 150 C hingga kering. Jangan terlalu panas ya ovennya, nanti mudah gosong. Atau jika mau sedikit repot bisa di sangrai. Atau jika lagi tidak diet, di goreng seperti biasa juga bisa, lebih cepat ya..hihi. Ini takaran bahan agak njlimet, karena sesuai stok bahan di kulkas..untuk ayam dan udangnya..hihi. Ini jenis adonan yang banyak Ayam dan udang di banding tepungnya ya, jadi mirip adonan Dim Sum. Jika mau yang versi ekonomis dan sedikit kenyal, hasilnya adonan lebih banyak..juga bisa pakai adonan Bakso Ayam & Udang yang memakai lebih banyak tepung, sudah pernah aku share resepnya di SINI. Ok... Selamat mencoba ya, jika suka....
Kol Gulung Kukus Isi Ayam & Udang

Bahan adonan isi  :
110 gram daging ayam bagian dada
80 gram udang kupas
1/2 sendok makan tepung maizena
1/2 butir telur
1 siung bawang putih ukuran kecil, haluskan
1/4 sendok teh garam ( sesuaikan selera, aku ganti kaldu ayam Alsultan yang no msg dan rendah garam karena lagi mengurangi garam )
1/2 sendok teh gula pasir
1/4 sendok teh merica bubuk
1/2 sendok teh saus tiram

Cara Membuat :
Cincang halus ayam dan udang atau masukkan ke food processor
Campur dengan bahan dan bumbu lain,aduk rata hingga lembut
Cicipi rasa dulu dengan merebus atau menggoreng sedikit adonan agar rasanya pas sesuai selera gurihnya
Siapkan beberapa lembar kol lembaran yang lebar
Celup kol sebentar saja di air mendidih agar lebih lemas
Beri isian adona Ayam dan Udang
Gulung
Kukus 20 menit hingga matang

Sajikan dengan Saus Kacang. resep Sau Kacangnya sama dengan resep Saus Siomay di SINI, namun bedanya, cabai dan bawang aku kukus. Buat yang nggak diet, di goreng seperti biasa ya jika mau warna sausnya lebih merah menarik.
Selamat mencoba 

DD

Subscribe to receive free email updates: