Resep Kue Lapis Hunkwe

Hasil gambar untuk Resep Kue Lapis Hunkwe


Resep Kue Lapis Hunkwe
Bahan-bahan

  • Tepung hunkwe - 150 gram
  • Tepung terigu - 100 gram
  • Gula pasir - 125 gram
  • Santan, dari 1 butir kelapa - 750 ml
  • Garam - 1/2 sdt
  • Vanili - 1/2 sdt
  • Pasta pandan - 1/2 sdt
  • Pasta coklat - 1/2 sdt
  • Minyak sayur, untuk olesan - secukupnya

Langkah

  1. Dalam wadah, campur santan bersama gula, garam, dan vanili. Aduk sampai gula larut sempurna.
  2. Masukkan tepung hunkwe dan terigu. Aduk rata hingga tidak ada yang bergerindil.
  3. Bagi adonan jadi 3 bagian. Satu bagian beri pasta pandan dan aduk hingga rata. Satu bagian beri pasta coklat dan aduk hingga rata. Satu bagian sisanya, biarkan berwarna putih.
  4. Panaskan panci kukusan/dandang di atas kompor.
  5. Siapkan loyang dan oles dengan minyak. Ambil 1 sendok sayur adonan warna coklat dan tuang ke dalam loyang. Masukkan loyang ke dalam panci kukusan dan kukus dalam keadaan tertutup selama 5 menit.
  6. Ambil 1 sendok sayur adonan warna putih dan tuang ke dalam loyang, di atas lapisan hijau. Tutup panci dan lanjutkan mengukus selama 5 menit.
  7. Ambil 1 sendok sayur adonan warna hijau dan tuang ke dalam loyang, di atas lapisan coklat. Tutup panci dan lanjutkan mengukus selama 5 menit.
  8. Lakukan langkah 5-6-7 secara berulang dan berselang-seling hingga semua adonan habis. Terakhir kali, kukus kue selama 15 menit hingga matang.
  9. Angkat loyang dan biarkan hingga dingin, baru keluarkan kue dari loyang. Iris kue dengan ketebalan sesuai selera.
  10. Siap disajikan.

Subscribe to receive free email updates: