Resep Homemade Ikan Asap dan Mangut Lele Asap

Mangut Lele Asap JTT

Mengasap makanan, saya belum pernah melakukannya, walau banyak membaca literatur dan menonton prosesnya di net. Kendala utama mengapa tidak berminat mengeksekusinya adalah lokasi rumah, di tengah pemukiman padat penduduk dimana membakar sate ketika Hari Raya Kurban saja mendapatkan komplain tetangga kanan kiri, maka saya yakin jika  mengasap ikan atau daging akan mendapat kiriman sandal terbang langsung dari balik pagar. Proses mengasap yang lama dengan asap melayang kemana-mana, plus aroma daging terbakar membuat saya berpikir dua belas kali sebelum mencobanya. Walau jiwa 'DIYer' saya membara, tapi setiap kali memerlukan ikan asap saya memilih membelinya di pasar atau online.

Tapi ada satu resep yang ingin saya eksekusi yang memerlukan ikan asap, lele asap tepatnya. Apalagi jika bukan mangut ikan lele asap terinspirasi dari mangut lelenya warung Mbah Marto di Bantul. Sejak rekan kantor, Mbak Fina, menunjukkan foto-foto hasil perburuan kulinernya di warung tersebut saat berkunjung ke Jogya, saya benar-benar terinspirasi hendak membuat mangut versi itu. Warnanya merah jingga dengan banyak cabai rawit utuh berenang-renang di permukaan, selain tentu saja ikan lele asap yang ternyata diasap sendiri oleh si Simbah, mangutnya tampak begitu lezat dan sungguh membuat ngiler hanya memandang fotonya. Saya dan beberapa rekan kantor berencana untuk traveling ke Jogya, tujuan adalah wisata kuliner. Beberapa lokasi yang akan kami tuju selain Mbah Marto, adalah gudeg Mbah Lindu dan  warung ayam ingkung. Sayang, Covid kemudian menghantam dan memporak-porandakan semua rencana menggendutkan diri tersebut. Bahkan sekarang Mbah Lindu sudah dipanggil oleh Allah SWT, jadi tidak bisa merasakan gudeg asli racikan beliau. Tak bisa mencicipi langsung mangut asli dari Bantul, saya lantas berniat membuatnya sendiri, dan semua itu harus dimulai dengan membuat lele asapnya. See, kembali lagi, saya memang harus mencoba mengasap makanan, kali ini dengan cara praktis.

Homemade Ikan Asap JTT

Klik untuk baca selanjutnya...

Subscribe to receive free email updates: