Orak-Orik Buncis Bumbu Kuning |
Selamat siang,
Kalau menu maksi biasanya aku masak 2 menu simple dan cepat masaknya, misalnya: aneka tumis dll, yang langsung habis berdua sama Yodha, karena sore masak lagi soalnya.😀 Hari ini masaknya kerjasama dengan Yodha, aku buat sayurnya 'Orak-Arik Buncis Bumbu Kuning' ini sedangkan Yodha bikin 'Cumi Krispy Lada Hitam' ... Sudah mateng semua ini. 💕
Yu mari makan siang dulu teman-teman, makan enak tidak harus mahal. Modal buncis aja jadi menu enak. Yodha bilang: "Koq enak ya buncis dimasak gini Mi?" 😀
RESEP ORAK-ARIK BUNCIS BUMBU KUNING
Bahan :
- 200 gram Buncis muda, potong kecil-kecil
- 2 butir telur
- 200 ml air
- 1 sdk teh kaldu ayam
- 1 sdk teh gula pasir
- Secukupnya garam
- 5 bawang merah, iris
Bumbu Halus :
- 2 bawang putih
- 2 kemiri
- 3 cm kunyit
- 1/2 sdk teh merica butiran
Cara Membuat :
- Tumis bawang merah hingga harum
- Masukkan bumbu halus
- Masukkan buncis, air dan semua bumbu
- Tutup panci..masak api besar 5 menit
- ( Agar buncis matang tapi warna tetap cantik )
- Masukkan telur
- Orak Arik hingga telur matang
- Cek rasa
- Sajikan hangat segera
Selamat mencoba!